Monday, September 3, 2018

The New Properties Panel - Fitur Terbaru Adobe Illustrator CC 2018

Salah satu fitur terbaru yang ada di Adobe Illustrator CC 2018 adalah design properties panel yang sekarang dibuat lebih canggih dan kontekstual sesuai dengan kebutuhan designer. Supaya Anda tidak terlalu bingung dengan penjelasan diatas, yuk simak langsung contohnya ya.

Ketika kita membuka Adobe Illustrator CC pertama kali, maka layouting panel essential yang ada sekarang akan langsung memunculkan layar canvas dengan properties panel yang ada di sebelah kanannya. Berikut ini adalah gambarnya.

Halaman Awal Illustrator Setelah Setup New File

Di panel properties sebelah kanan kita bisa melihat bahwa disana ada menu2 seperti pengaturan ruler, ukuran artboard, bentuk snap dll nya yang terkait dengan pengaturan awal sebuah dokumen canvas illustrator. Hal ini sangat mempercepat proses design yang akan kita lakukan, daripada sebelumnya kita harus masuk ke berbagai macam menu, misalnya ke bagian preferences, setting artboard dll nya. Kini semua hal2 yang dirasa essensial langsung dimunculkan di panel properties tersebut.

Panel properties tersebut dibuat Kontekstual, artinya menu yang ada di dalam panel tersebut akan menyesuaikan dengan kebutuhan2 yang sekiranya akan dilakukan designer. Sebagai contoh adalah berikut. Saya akan menambahkan satu buah object persegi panjang dan memilih object tersebut di dalam canvas. Maka properties panel nya akan berubah menjadi seperti ini.

Tampilan Panel Properties Setelah ditambahkan Satu Object Baru

Kita bisa lihat di Panel Properties sebelah kanan berubah menjadi informasi ukuran persegi panjang, warnaya, stroke, opacity dll nya. Jadi kita bisa dengan cepat kalau mau merubah warna, ukuran, dll dari object persegi panjang tersebut. Kemudian kalau kita menambahkan sebuah object baru lagi di dalamnya maka panel properties tersebut akan kembali menyesuaikan menunya.

Tampilan Panel Properties Setelah ditambahkan Dua Object Baru


Kita bisa lihat bahwa disana muncul menu baru yang kira2 akan digunakan oleh designer ketika memilih beberapa object secara bersamaan, yakni Align, pathfinder, dan Grouping. canggih banget kan? Jadi si Illustrator memprediksi kalau kita melakukan seleksi beberapa object secara bersamaan maka ada kemungkinan si designer akan mengatur tata letak antar object, atau justru melakukan operasi penggabungan, pemecahan dll nya dengan panel pathfinder, atau juga si designer itu kemungkinan akan melakukan grouping antar object tersebut.

Akhir kata, Panel Properties di Adobe Illustrator CC 2018 ini menurut saya cukup keren dan dapat mempercepat workflow kita secara signifikan. Selain itu, hal ini juga bisa menjadi solusi, bagi kita yang kesulitan mendesign tapi di monitor yang bersolusi kecil dalam hal tata kelola panel2 window yang ada di sidebar. Salut untuk inovasi yang selalu diberikan team Adobe untuk membuat softwarenya menjadi lebih baik.

Jangan lupa share, comment di artikel ini apabila bermanfaat buat kalian ya, supaya saya makin semangat nulis2 model ginian.

Terima kasih. :)





No comments:

Post a Comment

Mengenal Seni Desain Isometric

Apa itu seni desain isometric ? Awalnya, istilah Isometric berasal dari bahasa Yunani, yang artinya adalah ukuran yang sama (equal measure)....